Uncategorized

6 Kelebihan IDN App, Aplikasi Baca Berita Yang Terpercaya Dan Terjamin Kebenarannya

Keunggulan IDN App Sebagai Aplikasi Penghasil Uang - Bali Ekbis

Kebutuhan akan berita memang tak pernah ada habisnya. Karena itu, banyak orang yang selalu mencari berita aktual. Jika dulu, kamu bisa mendapatkan berita hanya melalui media cetak namun kini baca berita bisa secara online. Caranya cukup mudah dan praktis serta tentunya memiliki tampilan menarik sehingga bisa menghibur pembacanya.

Seperti salah satunya yang selalu disukai oleh para pembaca berita adalah IDN Times. Aplikasi baca berita IDN App memiliki banyak kelebihan. Apa saja kelebihannya? Simak penjelasan berikut ini !

  1. Memiliki Banyak Channel

Salah satu kelebihan aplikasi IDN App yang membuatnya banyak disukai orang adalah karena memiliki banyak channel. Jadi, kamu bisa memilih channel mana yang ingin digunakan untuk membaca berita update.

Aplikasi ini menyediakan 11 channel yang tentunya menarik dan sangat recommended untuk semuanya. Namun dari sekian banyaknya pilihan channel yang ada biasanya yang tampak pada tampilan hanya 3 channel utama yaitu Popbella, Popmama, dan Soundcape.

  1. Memiliki Banyak Kategori

Selain menyediakan banyak channel, aplikasi IDN App juga memiliki banyak kategori. Dengan demikian, setiap pembaca bisa memilih kategori berita yang diinginkan untuk dibaca mulai dari kategori kuliner hingga travelling.

Selain itu masih ada kategori lainnya seperti olahraga dan otomotif. Gaya hidup dan kecantikan pun bisa menjadi kategori yang menarik untuk dibaca. Lebih dari itu, masih ada kategori lainnya yang tentunya sangat cocok untuk kamu semua.

  1. Berisi Konten Yang Berkualitas

Semua konten yang tersedia di aplikasi IDN App sudah tentu berbobot dan berkualitas. Baik konten berita atau artikel sama – sama bermanfaat. Tidak hanya berguna namun kontennya juga berkualitas tinggi.

  1. Memiliki Tampilan Yang Menarik

Jika kamu sudah pernah membuka dan melihat aplikasi IDN App, kamu tentunya sudah tahu kan bagaimana tampilannya? Aplikasi ini memiliki tampilan yang sudah tentu selalu keren sehingga mampu menarik minat para pembacanya.

Tampilannya memang sangat sederhana dengan background berwarna putih. Menariknya lagi, tidak akan ditemukan iklan disini sehingga kamu tidak akan terganggu oleh iklan. Sehingga membaca berita dan artikel menjadi lebih leluasa dan memuaskan.

  1. Memuat Berita Update

Siapapun orangnya termasuk kamu tentu selalu mencari berita update agar tidak sampai ketinggalan kabar. Bagi kamu yang ingin berita update, kamu bisa segera mencarinya di aplikasi IDN App. Apalagi terdapat fitur What’s Hot di aplikasi ini. Jadi, kamu bisa memilih berita yang diinginkan dan sedang update hingga yang banyak dibaca.

  1. Memuat Berita Terpercaya Yang Bisa Dijamin Kebenarannya

Kelebihan IDN App selanjutnya yang membuat banyak orang menyukainya adalah karena memuat berita yang terpercaya sehingga tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Kamu tidak perlu khawatirkan berita yang dimuat di aplikasi ini merupakan hoax. Karena IDN App hanya akan memuat berita yang terbaik dan tepat.

  1. Kecepatan Loading Yang Baik

Kelebihan dari aplikasi IDN App yang lainnya adalah kamu bisa mengaksesnya dengan mudah. Kecepatan loadingnya memang terbilang cepat, sehingga kamu tidak perlu menunggu lama untuk bisa membaca berita dan artikel yang diinginkan di aplikasi ini. Bahkan akses berita maupun segala macam konten pun bisa lebih cepat IDN App.

 

Seluruh kelebihan aplikasi baca berita IDN App yang sudah disebutkan diatas membuatnya semakin bisa dipercaya oleh kalangan masyarakat. Bahkan aplikasi IDN App pun banyak disukai oleh pengguna internet yang selalu membutuhkan berita – berita terbaru.

5 Cara Memilih Smartphone Sesuai Kebutuhan

Pengertian Paylater: Keuntungan, Kerugian, dan Cara Menggunakannya

Bukan hanya soal harga yang murah atau mahal, memilih smartphone yang pas, tentunya harus disesuaikan dengan kebutuhan. Sebab, smartphone saat ini sudah menjadi seperti kebutuhan “primer” untuk setiap orang. 

 

Selain menjadi alat komunikasi yang praktis, smartphone juga memiliki fungsi untuk memperlancar berbagai aktivitas dan memenuhi kebutuhan. Misalnya, aktivitas banking, belanja online, baca berita, belajar atau ikut webinar daring, dan masih banyak lagi. 

 

Saat ini, tipe smartphone sangat beragam dengan kisaran harga yang sesuai spesifikasi dan modelnya. Kalau kamu punya rencana beli HP baru, nggak ada salahnya untuk memahami dulu kebutuhanmu sehari-hari dan menyesuaikannya dengan budget, supaya HP yang kamu beli bisa lebih bermanfaat dan tahan lama. 

 

Nah, berikut ini adalah 5 komponen HP yang perlu kamu cek dan sesuaikan dengan kebutuhan:

 

Perhatikan ukuran RAM: untuk kamu yang suka multitasking

Di masa sekarang, rata-rata smartphone sudah memiliki RAM yang kapasitasnya cukup besar, mulai dari 3GB. Kalau kamu mau penggunaan smartphone lebih lancar, hindari smartphone dengan kapasitas RAM 2GB meski harganya memang terjangkau. 

 

Untuk orang yang sering multitasking pakai smartphone, mulai dari ambil foto dan video, bersosial media, gaming, atau mengurus pekerjaan via smartphone, membeli tipe smartphone dengan RAM jumbo sangat disarankan. Karena makin berkembangnya teknologi smartphone, bukan hanya smartphone flagship aja lho yang punya RAM besar. 

 

Kalau kamu punya budget terbatas, beberapa tipe smartphone entry level dan mid range yang harganya terjangkau, juga punya kapasitas RAM lebih besar. 

 

Beberapa contohnya adalah Xiaomi Redmi 10 5G terbaru yang dibanderol dengan harga Rp 2 jutaan dan RAM sebesar 6GB. Ada juga Samsung Galaxy A54 5G terbaru yang harganya Rp 5,9 jutaan dengan RAM sebesar 8 GB.

 

Cek tipe prosesor: untuk kamu yang suka gaming

Prosesor adalah “otak” bagi smartphone. Tingkat performa sebuah smartphone dipengaruhi juga dengan tipe prosesor yang digunakan. Makin canggih dan update tipe prosesor, performana juga akan semakin baik. 

 

Biasanya, tipe prosesor canggih digunakan di smartphone mid-range hingga flagship. Tentunya, harga smartphone yang punya prosesor canggih juga cukup mahal, berkisar mulai Rp 7 jutaan ke atas. 

 

Kalau kamu cari HP baru yang cocok untuk gaming, disarankan untuk melakukan riset jenis prosesor teranyar dan tipe HP yang tersedia. Salah satu contohnya adalah Xiaomi 12 yang menggunakan Snapdragon 8 Gen 1 terbaru yang harganya Rp 6 jutaan. 

 

Komposisi dan kualitas kamera: untuk kamu yang suka fotografi

Untuk kamu yang suka dengan fotografi dan videografi simple dengan kamera smartphone, tipe smartphone sekarang juga sudah mumpuni lho dengan komposisi kamera triple atau quad. Ditambah, berbagai fitur AI dan fitur yang bisa menstabilisasi hasil potret, menajamkan, dan menjernihkan hasil foto juga beragam pada tipe smartphone. 

 

Kapasitas memori dan dukungan memori eksternal: untuk kamu yang berbisnis online

Memori internal adalah komponen yang diandalkan dan juga perlu diperhatikan saat mau beli HP baru. Terlebih jika kamu memilih smartphone berbasis Android. Selain memastikan smartphone memiliki memori internal yang cukup sesuai kebutuhan, smartphone yang punya slot dukungan untuk memori eksternal juga diperlukan. Khususnya jika kamu menggunakan HP untuk urusan pekerjaan, misalnya bisnis online. 

 

Berbeda dengan Android, iPhone adalah tipe HP yang tidak memiliki dukungan memori eksternal. Alhasil, kalau kamu mau pakai iPhone, pastikan kamu membeli iPhone dengan memori yang besar supaya cukup atau membeli iCloud sebagai memori tambahan.

 

Kapasitas baterai & dukungan fast charging: untuk kamu yang mobile

Di zaman sekarang, rata-rata smartphone memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh. Beberapa tipe smartphone juga dibekali dengan kapasitas baterai lebih besar, plus dukungan pengisian daya cepat yang bisa membuatnya terisi dalam waktu kurang dari 1 jam. Biasanya, fitur fast charging dapat ditemui pada smartphone mid-range hingga smartphone flagship. 

 

Smartphone dengan tipe ini sangat cocok untuk kamu yang mobile dan ingin praktis dalam aktivitas sehari-hari tanpa bergantung pada power bank atau stop kontak. 

 

Makin canggih komponen smartphone dan spesifikasinya, biasanya harganya juga akan makin tinggi. Kalau kamu sudah menyiapkan budget khusus untuk beli HP baru tapi nggak mau bayar tunai sekaligus, memanfaatkan opsi cicilan adalah salah satu cara terbaik. 

 

Di berbagai e-commerce, opsi cicilan tidak hanya lagi tersedia dengan kartu kredit. Ada juga opsi paylater untuk kamu yang mau cicilan tapi nggak punya kartu kredit. Di Bukalapak contohnya, pembayaran Bukalapak paylater dapat menggunakan Kredivo. 

 

Kredivo sendiri adalah aplikasi paylater yang terkenal, karena limitnya bisa sampai Rp 30 juta dan bisa untuk cicilan 0%. Hanya dengan minimal transaksi Rp 500 ribu, kamu bisa menikmati opsi cicilan 0% dengan tenor 3 bulan, selama punya limit yang cukup dan sudah menjadi pengguna aktif Kredivo

 

Tertarik mencobanya? Yuk, registrasi akun Kredivo sekarang dengan mendownload aplikasinya di Google Play Store atau App Store.